Kesetaraan Gender dalam Komunikasi Organisasi
Pada pertemuan ke-9 kelompok 7 menyampaikan materi tentang kesetaraan gender dalam komunikasi organisasi yang mana pada materi ini disampaikan oleh Wulan Agustina (05), Gita Maulidina(22), dan Rada Kumala Syifa (08) pada pertemuan kali ini kelompok tersebut disuruh untuk membuat video kunjungan virtual karena kondisi pandemi covid 19 begini jadi keputusan dosen pengampu pada materi kali ini disuruh untuk mencari video kunjungan virtual dan mahasiswa lainnya disuruh untuk menganalisis dengan kesetaraan gender dalam komunikasi organisasi. Berikut analisis dari saya akan saya sampaikan di bawah ini.
Menurut saya di video ini kesetaraan gender dalam komunikasi organisasi sudah sangat diterapkan karena disini peran perempuan dilibatkan sangat penting dari organisasi tersebut sebagai partisipan yang aktif dan hak perempuan disini diperlakukan sama dengan laki-laki seperti yang tertera pada video bahwa CEO & Cofounder Reworks dari coworking space sudah sangat jelas bahwa pemimpinnya itu perempuan dan itu sudah menunjukkan kesetaraan gender yang awalnya perempuan itu hanya dianggap sebagai slogan semata saja. Maka dari itu perempuan disini telah melakukan kontribusi bagi seorang maupun kelompok perempuan dalam memperoleh manfaatnya bagi organisasi yang dijalankan, dan peran perempuan dalam video ini dapat dilihat sudah meningkatkan kemampuan dalam kepemimpinannya untuk meningkatkan usaha coworking space lebih baik dari yang sebelumnya.
Nama : Syafira Refi Oktafiyani
Nim : 1940210014
Kelas : KPI-A3
Mata Kuliah : Komunikasi Organisasi
Dosen Pengampu : Ibu Primi Rohimi S. Sos M.S.I
Komentar
Posting Komentar